oleh

Bupati Indah Ingin ,Dharma Wanita Menjadi Mitra Strategis Pemerintah

LUWU UTARA-Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani menghadiri HUT Dharma Wanita Persatuan ke- 20 kabupaten Luwu Utara di Aula Lagaligo kantor Bupati Luwu Utara Kamis , 12/12/2019.

Andi amriani selaku panitia penyelenggara dalam laporannya menyampaikan HUT Dharma Wanita ke-20 tahun 2019 mengangkat tema optimalisasi kinerja Dharma wanita persatuan sebagai mitra strategis pemerintah untuk sukseskan pembangunan Nasional.

Tujuan dari kegiatan ini agar seluruh pengurus DWP memiliki kesamaan persepsi dalam pemahaman terhadap segala aspek guna menjaga dan meningkatkan kualitas diri secara konsisten dan berkesinambungan pada semua tingkatan secara nasional.

Mendukung upaya peningkatan peran perempuan dalam pembangunan dibidang pendidikan, ekonomi, politik, sosial Budaya dan kesehatan.

Menjadi organisasi yang tangguh dalam kemandiriannya maupun dalam hal kemitraan dengan pemerintah seiring dengan misi Dharma wanita persatuan.

Menjadi organisasi istri ASN yang profesional untuk memperkuat peran serta perempuan dalam pembangunan.

Memperkuat rasa persaudaraan dan kebersamaan serta bangga terhadap organisasi sebagai bentu partisipasi dan kontribusi terhadap program pemerintah dan kesuksesan pembangunan secara nasional.

Ketua Darma wanita persatuan Wasdiah Mahfud dalam sambutannya menyampaikan sebagai organisasi yang menghimpun dan membina istri ASN , Dharma wanita persatuan bersyukur dan patut bangga bahwa pada usia ke- 20 tahun ini telah menjadi sebuah organisasi perempuan yang besar ,yang telah diberi petunjuk dan kemudahan dalam menjalankan program kerja organisasi secara terstruktur sehingga mencapai kinerja seperti saat ini.

Namun demikian sebagai mitra strategis pemerintah Kedepan masih banyak tugas yang harus kita kerjakan untuk mensukseskan program-program pemerintah.

Sementara itu Bupati Luwu Utara dalam sambutannya menyampaikan hari ini Kita melihat komitmen dari para istri ASN dalam memberikan dukungan tidak hanya kepada suami Tetapi juga sebagai kapasitas sebagai unit kerja

Saya berharap betul para ibu tidak hanya berkomitmen untuk hadir hari ini, Tetapi juga mensuport para suami dimanapun di tugaskan

Jaga rumah kita, rumah tangga, rumah tempat kita tinggal dan pemerintahan ini juga rumah kita Pemerintahan ini adalah rumah kita kalau rumah kita tidak kita juga memiliki tanggung jawab untuk memperbaiki

Kita adalah mitra pemerintah untuk sukseskan pembangunan nasional.

Saya percaya dengan semua capaian yang kita capai bersama selama 2 dekade kabupaten Luwu Utara ada peran Dharma wanita di dalamnya

Turut pada kegiatan tersebut Sekretaris daerah kabupaten Luwu Utara Tafsil Saleh, ketua Tim penggerak PKK kabupaten Luwu Utara Enny Thahar, para pimpinan SKPD. Para Camat(Toto)

Komentar

News Feed