JAKARTA,Vedianews.com-Berbi
cara di hadapan peserta rakernas wawasan kebangsaan
dan ketahanan nasional,menteri
dalam negeri Tjahjo Kumolo mendorong setiap sekertaris daerah untuk bisa merapat kepada Tentara Nasional Indonesia (TNI) di wilayahnya.
Hal tersebut disampaikan Mendagri dalam acara Rapat Kerja Nasional (Rakernas) wawasan kebangsaan dan ketahanan nasional, di Jakarta Selasa (16/7).
Menurutnya, hal itu untuk memperbaiki situasi yang telah berbeda sebelum dan pasca reformasi. Dimana Mendagri menilai telah terjadi kebablasan yang akhirnya menimbulkan sedikit keributan yang segera harus diperbaiki.
Dirinya beralasan dengan bekerja sama oleh TNI, yang mana sudah berpengalaman di bidang intelijen dan sosial politik, sehingga Mendagri percaya TNI dapat membantu untuk memperbaiki situasi.
Mendagri mengaku sedih karena ada sebagian organisasi masyarakat di Indonesia yang menolak dan ingin mengubah ideologi dan dasar negara Pancasila, seperti di lansir dari laman Elshinta com .
“Berpendapat, berserikat, dan berkumpul adalah hak warga negara yang dijamin undang-undang, maka silakan bentuk ormas. Tapi tetap harus ikuti aturan negara, empat pilar adalah prinsip, jangan ditambah atau diubah,” tegas Mendagri.
Tjahjo Kumolo berharap setiap elemen masyarakat dapat mengikuti dan tidak ada pemikiran untuk mengubah dasar negara(**)
Komentar