MAKASSAR-Pemprov Sulawesi Selatan akan menggelar masa sosialisasi selama empat hari sebelum di berlakukan PSBB pada tanggal 24 April 2020, di Makassar.
Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah menegaskan ,sosialisasi selama empat hari (17-20 April) , kemudian masa uji coba tiga hari (21-23 April), ini kita lakukan agar penerapan PSBB benar2 memberikan hasil yang efektif.
“Sosialisasi ini dilakukan agar masyarakat paham apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan.Setelah masa sosialisasi dan uji coba dilaksanakan, jika ada masyarakat yang melanggar bisa dikenakan sanksi “jelasnya
Dijelaskan Gubernur,pemprov Sulsel ingin mengajak kepada seluruh masyarakat Sulawesi Selatan, khususnya daerah yang diterapkan PSBB agar tidak panik”Selama PSBB, toko kebutuhan pokok akan terus beroperasi seperti biasa dan ketersediaan sembako kita terjamin untuk tiga bulan kedepan, jadi masyarakat tidak perlu memborong kebutuhan pokok”kata Nurdin Abdullah (*)
Komentar