MAKASSAR-Pelaksanaan TEMU KARYA (TKD), VIII, Karang Taruna Sulawesi Selatan, yang berlansung sejak, 19-20 Juni 2021 bertempat di Hotel Arya Duta Makassar mengusung tema, Soliditas, Inovatif dan Transformatif untuk Karang Taruna Maju.
Acara pembukaan di mulai pukul 10 WITA, dihadiri, Asisten 1 Provinsi Sulawesi Selatan, Andi Aslam P, dan Kadis Sosial Provinsi Sulsel, H. Basri Ambarala. A. Yaqkin Padjalangi ,Ketua MPKT SULSEL dan seluruh Ketua Sekertaris Karang Taruna kabupaten kota se sulawesi selatan.

setelah acara pembukaan di lanjutkan agenda sidang sidang pleno termasuk pada agenda sidang Pleno, 3, penetapan kriteria dan tata cara pemilihan Ketua Pengurus Karang Taruna Sulsel masa bakti 2021-2026.
Pemilik suara peserta Kab/kota, secara keseluruhan memilih secara Aklamasi Andi Ina Kartikasari, SH., M. Si. Sebagai Ketua Karang Taruna Sulawesi Selatan masa bakti 2021-2026
Sementara pimpinan sidang ,Ir. Zaenal Arifin, MM,Sekretaris Alfian Abdullah,Anggota Ervina Rasyid dan DR.. Sudirman, S. Pd., M. Si.

Penutupan,TKD Karang Taruna Sulsel akan dilaksanakan pada 20 Juni 2021, dan akan ditutup secara langsung Oleh plt. Gubernur Sulsel. Andi Sudirman Sulaeman, ST, MM.
Temu Karya Daerah Karang Taruna Sulsel, berjalan dengan sukses, aman dan tertib sesuai dengan yang di harapkan semoga ketua yang baru saja terpilih bisa membawa Karang Taruna Sulsel semakin berjaya dan dirasakan manfaatnya ditengah masyarakat, tutup Ketua Panitia. Ali Imran, SKM, M. Kes (rls)
Komentar